Pertahankan Loyalitas Pelanggan dengan Strategi Berikut!

Bisnis bertumbuh seiring dengan hadirnya banyak pelanggan melakukan transaksi pembelian. Menambah jumlah pelanggan memerlukan biaya untuk keperluan promosi dan pemasaran. Namun memiliki pelanggan yang loyal mampu memperkuat pendapatan tetap dalam jangka waktu yang lama. Pelanggan loyal berkontribusi besar terhadap kemajuan brand.

Hasrat pelanggan untuk loyal terhadap suatu brand memiliki beberapa alasan, utamanya adalah pelayanan yang didapatkan, produk yang baik, sampai penawaran harga yang menarik lewat program loyalitas. Pelanggan setia wajib dipelihara lewat hubungan yang baik dan memberikan kesempatan lebih daripada pelanggan biasa. Sebagai pelaku usaha, Anda bisa menyiapkan strategi untuk mempertahankan kesetiaan pelanggan dengan cara berikut:

Baca juga: Ini Dia Manfaat dari Mengadopsi Strategi Omnichannel

Pelayanan yang Baik

Memberikan pelayanan yang baik dapat menarik pelanggan untuk kembali membeli produk. Kedatangan kembali pelanggan merupakan bentuk kenyamanan yang berhasil Anda berikan. Jalin komunikasi yang baik dengan berinteraksi dengan pelanggan pasca pembelian produk. Tanyakan apakah ada saran atau kritik yang ingin disampaikan mengenai kualitas barang.

Pelayanan yang baik bisa juga dilakukan dengan menghubungi pelanggan lewat email atau nomor telepon untuk menawarkan produk terbaru yang relevan. Membangun komunitas yang melibatkan pelanggan pun menjadi salah satu cara memberikan pelayanan terbaik. 

Transaksi yang Mudah

Kenyamanan dalam berbelanja bisa terjadi saat transaksi mudah dilakukan. Kemudahan transaksi bisa diwujudkan dengan memberikan banyak opsi metode pembayaran. Sediakan dompet digital, m-banking, virtual account, dan segala jenis metode pembayaran lainnya untuk memberikan keleluasaan bagi pelanggan memilih metode yang sesuai dengan kenyamanannya.

Melalui transaksi yang mudah, waktu yang dihabiskan oleh pelanggan pun tidak banyak terkuras. Dengan begitu, pelanggan akan merasakan kecepatan belanja yang efektif dan di lain waktu, memungkinan pelanggan untuk kembali berbelanja di toko online Anda. 

Kualitas Produk Unggulan

Semua hal baik yang Anda lakukan demi pelanggan tetap saja bergantung pada kualitas produk. Kualitas produk menjadi penilaian nomor wahid bagi pelanggan. Jika kualitas produk mengalami penurunan, hal tersebut akan sama terjadi pada minat pelanggan. Mereka akan kecewa dan berpaling dengan berbelanja di toko lain.

Menjaga kualitas produk yang dijual sama halnya dengan menjaga loyalitas pelanggan. Pelanggan tak bisa membohongi diri dengan terus membeli produk yang kualitasnya tidak baik. Jika kualitas suatu produk baik, pelanggan pun akan ikut mempromosikan produk tersebut ke teman-temannya dan memberikan ulasan baik di toko online Anda.

Penawaran Menarik

Salah satu daya tarik belanja online adalah banyaknya penawaran menarik yang diberikan kepada pelanggan. Penawaran menarik tersebut mayoritas berbentuk promo seperti potongan harga, cashback, kode voucher, paket bundling dan gratis ongkos kirim. Tak hanya itu, penawaran menarik juga bisa berupa produk limited edition dan bonus pembelian.

Cara lain yang bisa diterapkan yakni memberikan jaminan garansi produk. Menerapkan cara ini berarti Anda sudah percaya pada kualitas produk yang dijual, sehingga memberikan jaminan garansi sepadan dengan keunggulan kualitas produk. Semakin tinggi harga suatu produk, semakin lama masa garansinya. Misalnya saat Anda memberikan jaminan garansi produk 1 tahun untuk produk elektronik atau jaminan 3 hari pengembalian produk jika terjadi kecacatan produk.

Baca juga: Ini Dia Tren Perilaku Belanja Online Pelanggan di 2021

Buat Program Loyalitas Pelanggan

Pembuatan program loyalitas pelanggan merupakan salah satu strategi ampuh untuk membuat pelanggan melakukan pembelian kembali pada toko Anda. Lewat program ini, Anda bisa membangun hubungan baik terhadap pelanggan. Pembuatan penawaran ini harus dilakukan secara unik dan kreatif agar memberikan pengalaman baru kepada pelanggan.

Umumnya program loyalitas pelanggan memberikan hadiah dari hasil pengumpulan poin yang dilakukan pelanggan setiap transaksi belanja. Cara ini banyak digunakan karena sifatnya akumulasi dari tingkat belanja yang tinggi. Berarti pelanggan akan mendapatkan hadiah yang lebih besar. Sehingga untuk mendapatkan hadiah, pelanggan akan terus menerus membeli produk di toko Anda. Dengan begitu, Anda berhasil mendapatkan pelanggan yang loyal.

Anda dapat mengimplementasikan program loyalitas pelanggan sebagai bagian dari strategi omnichannel brand Anda dan meningkatkan penjualan. Dengan berbagai kanal penjualan yang tersedia, Anda dapat menciptakan berbagai campaign marketing melalui program loyalitas pelanggan, baik secara online maupun offline.

Previous
Previous

Menilik Perpaduan Belanja Online dan Teknologi Augmented Reality

Next
Next

6 Jenis Content Marketing untuk Memasarkan Produk