Seberapa Penting Program Loyalitas Pelanggan dalam Bisnis?

Seberapa Penting Program Loyalitas Pelanggan dalam Bisnis?

Pelanggan adalah inti dari sebuah bisnis. Secara umum, upaya sebuah bisnis terbagi menjadi 2; yaitu usaha untuk mempertahankan pelanggan yang ada dan usaha untuk menjangkau pembeli yang baru. Kedua upaya tersebut memiliki strategi dan pendekatan yang berbeda dalam pelaksanaannya.

Sebuah riset mengatakan bahwa pelanggan yang sudah kita miliki saat ini memiliki kemungkinan 9 kali lebih besar untuk melakukan pembelian kembali dibandingkan dengan pembeli baru. Selain itu, ada kemungkinan pelanggan yang sudah ada akan membeli 30% lebih banyak dibandingkan pembeli yang baru. Hal tersebut yang membuat banyak bisnis cenderung melakukan upaya lebih untuk mempertahankan pelanggan yang mereka miliki dibandingkan mencari pembeli baru.

Cara yang paling umum dilakukan untuk mempertahankan pelanggan adalah dengan menjalan program loyalitas pelanggan atau customer loyalty program. Program ini adalah suatu bentuk upaya untuk mendorong pelanggan tetap setia pada sebuah brand dan terus melakukan pembelian produk. Program loyalitas disertai dengan berbagai macam metode, seperti:

  1. Pemberian poin

  2. Promo khusus pelanggan

  3. Benefit berdasarkan tingkatan

  4. Fasilitas yang terbatas untuk pelanggan

Dengan semakin bertambahnya jumlah pelanggan dan didukung program loyalitas yang menarik, hal ini dapat memberikan memberikan keuntungan yang lebih jauh, yaitu membuat pembeli baru tergiur untuk menjadi pelanggan. Pelanggan yang puas akan cenderung membagikan pengalamannya melalui berbagai cara, seperti sosial media, platform komunitas, dan secara verbal. Pelanggan setia akan menjadi “agent” bagi bisnis untuk mengajak lebih banyak lagi pembeli untuk bergabung tanpa harus diminta.

Secara umum, hal di atas adalah alasan mengapa sebuah bisnis dapat berupaya lebih banyak dalam mempertahankan pelanggan dibandingkan terlalu banyak menghabiskan dana dan waktu mengejar pembeli baru yang sulit untuk diyakinkan.

Bersama ICUBE by SIRCLO Anda dapat menjalankan program loyalitas dengan pendekatan omnichannel yang dapat membuat pelanggan Anda merasakan pengalaman yang sama dimanapun mereka berbelanja.

Klik di tombol di bawah dan dengan senang hati kami akan menghubungi Anda.

Previous
Previous

Mengetahui Cara Agar Pengunjung Betah Berkunjung di Website

Next
Next

Optimasi Omnichannel dengan Berorientasi pada Pelanggan