Mengapa B2B Membutuhkan Website E-Commerce?
B2B (Business to Business) adalah jenis transaksi bisnis yang terjadi antara dua badan usaha atau perusahaan. Jadi, penyedia produk atau jasa dari B2B adalah sebuah badan usaha atau perusahaan, begitu juga dengan pelanggannya yang merupakan badan usaha atau perusahaan. E-commerce yang merupakan salah satu bagian dari ekonomi digital diprediksi akan terus bertumbuh baik secara lokal maupun global.
Jika dibandingkan dengan B2C (Business to Consumer) yang telah lebih awal mengadopsi platform e-commerce, B2B belum memanfaatkan potensi e-commerce secara maksimal. Banyak perusahaan B2B masih mengandalkan sistem secara manual dalam melakukan transaksi.
Untuk dapat memberikan pengalaman pelanggan yang baik hingga mempermudah transaksi, perusahaan B2B dapat memanfaatkan salah salah satu platform e-commerce, yaitu website e-commerce. Lantas, mengapa website e-commerce juga harus dimanfaatkan oleh perusahaan B2B? Berikut alasannya:
Meningkatkan brand awareness
Keuntungan dasar dengan adanya website e-commerce adalah brand awareness. Sebuah bisnis akan mendapatkan kesempatan untuk ditemukan melalui mesin pencari yang sangat umum dilakukan oleh pelanggan saat ingin mencari sebuah informasi. SEO (Search Engine Optimisation) dapat dilakukan untuk meningkatkan peringkat website di hasil mesin pencari.
Meningkatkan penjualan
Website e-commerce tidak hanya mampu menampilkan company profile atau informasi tentang perusahaan saja, transaksi jual beli dapat langsung dilaksanakan sesuai dengan metode yang disiapkan. Pihak pembeli tidak perlu lagi melakukan pembelian secara offline atau manual dengan kontak fisik. Setiap bisnis dapat memastikan website e-commerce yang miliki dapat memberikan pengalaman transaksi yang terbaik dan dapat memudahkan pelanggan. Pelanggan yang mendapatkan pengalaman terbaik cenderung akan kembali melakukan transaksi dengan perusahaan yang sama.
Skalabilitas
website e-commerce yang efektif dapat membawa bisnis untuk terus bertumbuh dengan memenuhi perkembangan pasar yang dinamis. Dengan berbagai ekstension yang dapat disematkan pada website, berbagai fitur dapat disediakan untuk dapat terus memenuhi kebutuhan pelanggan yang beragam dan terus berubah.
AnalisIS data
Website e-commerce dapat menyediakan berbagai informasi penting yang dapat diolah lalu digunakan sebagai acuan terhadap pengambilan keputusan ataupun strategi selanjutnya. Secara umum, data yang dapat diperoleh adalah efektivitas penjualan, kampanye pemasaran, perputaran inventory, performa layanan pelanggan, dan lain-lain.
Beragam variasi harga
Harga merupakan salah satu faktor penting dalam sebuah transaksi. B2B yang menawarkan produk cenderung melakukan transaksi dalam jumlah yang banyak. Beragam variasi harga dapat ditampilkan dengan website e-commerce, seperti harga sesuai lokasi pembeli, harga yang disesuaikan dengan jumlah barang, harga sesuai kustomisasi barang, hingga harga spesifik yang dapat ditentukan untuk masing-masing pelanggan.
Mungkin saat ini tidak semua usaha B2B dapat memanfaatkan website e-commerce secara maksimal, karena ada beberapa model bisnis B2B yang masih memerlukan kontak secara langsung dalam melaksanakan negosiasi hingga transaksi. Namun, untuk usaha B2B yang dapat memanfaatkan kelebihan e-commerce sebaiknya dapat segera berinvestasi untuk segera membangun e-commerce website. Dengan mengembangkan e-commerce website, sebuah bisnis telah berinvestasi untuk jangka panjang untuk terus bertumbuh.
Hubungi kami melalui tombol di bawah ini untuk membangun website e-commerce Anda.